Posts Tagged ‘Ole Gunnar Solskjaer’

Prioritas MU adalah pertahankan De Gea dan Paul Pogba

Sunday, April 7th, 2019

Manchester United dikabarkan akan memprioritaskan transfer mereka untuk mempertahankan kedua pemain mereka, Paul Pogba dan David De Gea.

Kedua pemain itu memang sudah kerap kali dirumorkan mengenai kepergian mereka dari Old Trafford. Paul Pogba disebut ingin bergabung dengan Real Madrid yang pernah ia sebut sebagai klub impiannya.

Sementara De Gea dikabarkan akan pergi setelah manajemen MU enggan memenuhi permintaannya tentang gaji yang diperkirakan mencapai 350 ribu pounds per pekan.

Ole Gunnar Solskjaer tampaknya tidak akan membiarkan kedua pemain itu pergi begitu saja, ia juga tampaknya akan memberikan usaha lebih untuk mempertahankan kedua pemain tersebut.

Menurut salah satu narasumber dari internal MU, Solskjaer sudah memberikan label tidak dijual kepada beberapa klub yang tertarik dengan pemainnya itu.

Menurutnya Tidak perduli klub manapun yang menginginkan pemain kami, kami adalah Manchester United. Hanya ada satu pesan yang akan ia sampaikan untuk kedua pemainnya tersebut; Paul Pogba  / David De Gea tidak dijual. Mereka tetap akan ada di Old Trafford musim depan.

Manchester United juga akan melakukan perombakan tim pada musim panas nanti, Solskjaer disebut sudah mempersiapkan rencananya agar MU bisa kembali bangkit menjadi saingan Manchester City dan Liverpool musim depan.

Sejauh ini sudah ada beberapa nama yang akan dilepas oleh Solskjaer diantaranya, Darmian, Roko, Sanchez, Juan Mata dan Herrera.

Sebagai gantinya Solskjaer diberikan dana sebesar 200 juta pounds untuk berbelanja pemain pada musim panas nanti.

Empat pemain yang akan dilepas MU

Wednesday, April 3rd, 2019

Paul Ince berpendapat bahwa mungkin akan ada empat pemain yang dilepaskan Solskjaer dari skuat utama United. Salah satu pemain yang berkemungkinan besar adalah Paul Pogba.

Manchester United sedang memfokuskan pandangannya bersama sang manajer baru, Solskjaer. Manchester United dan Solskjaer baru saja menanda tangani perjanjian kontrak dengan durasi 3 tahun.

Kehadiran dirinya tidak hanya seputar hasil-hasil pertandingan saja, tetapi juga mengembalikan peforma para pemainnya. Salah satu contohnya adalah Paul Pogba yang kembali bersinar terang dibawah dirinya.

Meskipun begitu, Paul Pogba tidak mendapatkan jaminan akan keberadaan dirinya di skuat utama musim depan, dirinya juga pernah mengungkapkan bahwa dirinya ingin membela Real Madrid suatu hari nanti.

Ince juga mengakui jika sang raksasa Spanyol itu memberikan penawaran, pastilah sulit bagi beberapa pemain untuk menolaknya. Maka dari itu, ia meyakini bahwa Pogba memiliki kemungkinan besar untuk meninggalkan Old Trafford musim depan.

Selain, Pogba salah satu nama yang diyakini akan pindah adalah De Gea, sang kiper ini sempat menjadi incaran PSG, lebih dari itu juga PSG siap membayar De Gea dengan mahal.

Oleh karena itu sekarang adalah tugas dari Ole untuk kembali meyakinkan De Gea dan Pogba bahwa mereka lebih baik untuk bertahan di Old Trafford.

Selain mereka, Ince juga memprediksi bahwa ada pemain lain yang dipaksa hengkang, mereka ialah Alexis Sanchez dan Fred.

Sejauh ini, bahkan selama dibawah asuhan Solskjaer, Sanchez dan Fred memang terhitung belum memberikan kontribusi yang besar bagi tim.

Pesan Guardiola untuk Solskjaer

Saturday, March 30th, 2019

Pep Guardiola menyampaikan ucapan selamatnya untuk Solskjaer atas terpilih sebagai manajer tetap di Manchester United. Dia juga percaya bahwa Solskjaer memang layak mendapatkan pekerjaan itu karna kinerjanya sejauh ini sangat luar biasa.

Pemilihan Solskjaer ini memang sudah di prediksi sejak lama. Dirinya terbukti mampu membangkitkan Manchester United yang sempat redup, dan akhirnya kembali menjadi tim yang perkasa di tangan dirinya hanya dalam beberapa bulan terakhir.

Dalam kesempatan itu Guardiola pun mengakui bahwa Manchester United selalu menjadi salah satu lawan yang menyulitkan bagi mereka. Sebab itu dirinya memberi ucapan selamat atas hasil-hasil yang dapat ia raih bersama dengan MU.

Dirinya juga tak lupa mendoakan yang terbaik untuk Solskjaer.

Meskipun terpilihnya Solskjaer menjadi pelatih tetap ini bisa menjadi kabar buruk untuk tim-tim kuat di liga Premier. Banyak manajer-manajer dari klub lain juga turut mengucapkan selamat pada Solskjaer.

Masih berkaitan tentang hal itu, maka artinya persaingan di musim depan akan menjadi jauh lebih ketat, terlebih untuk persaingan mendapat kan posisi 4 besar.

Guardiola juga membicarakan seputar laga-laga penting yang akan di hadapai Manchester City diakhir-akhir musim ini. Manchester city masih memiliki kemungkinan untuk menyalip Liverpool.

Pep merasa setelah jeda internasional kondisi mereka sudah kembali dalam kondisi yang bagus, dengan menjalani laga laga yang masih ada kemungkinan dan segalanya masih belum tertutup kita hanya cukup melihat apa yang akan terjadi.

Andreas Pereira Diyakini Tak Akan Dilepas Oleh Manchester United

Tuesday, January 29th, 2019

Manajer sementara asal Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer melakukan sebuah upaya untuk meyakini Andreas Pereira bahwa dirinya tidak akan pergi dari Old Traford. Sang pelatih tersebut berpendapat bahwa Pereira tidak akan menjadi sosok pemain yang akan dipinjamkan keklub lain.

Pria berusia 23 tahun ini selama ini selalu berstatus pemain pelapis di tim besutan dari Solskjaer di United. Bahkan karena sering menganggur di Manchester United, dirinya sempat akan dipinjamkan keklub yang berasal dari luar Inggris.

Pada dua musim lalu, dirinya sempat dipinjamkan keklub asal La Liga, Granada. Pada musim kemarin, pemain kelahiran asal Belgia dan berpassport Brasil ini tetap akan bermukin di Spanyol karena dirinya dipinjamkan ke Valencia.

Dan untuk musim ini saja, Pereira memang sudah kembali ke Carrington. Akan tetapi dirinya tetap akan menjadi pemain cadangan untuk tim berjulukan The Red Devils. Sampai sejauh ini dirinya baru saja bermain sebanyak 9 kali untuk United disemua ajang yang sudah dijalani dan enam diantaranya di EPL.

Pereira sampai sejauh ini hanya sekali saja menjadi sosok pemain starter didelapan laga yang dijalani United pada era kepelatihan Solskjaer. Walaupun demikian, manajer interim asal Norwegia ini menegaskan bahwa dirinya tidak akan melepas pemain yang serba bisa tersebut keklub lain.

Solskjaer menyatakan bahwa dirinya sudah memiliki rencana untuk Pereira, setidaknya sudah disiapkan sampai akhir musim ini.

Dilansir oleh media Sportsmole, Solskjaer mengatakan, “Saya tidak sanggup melihatnya keluar begitu saja dengan status sebagai pemain pinjaman. Pereira sudah melakukan latihan yang luar biasa sejak dirinya kembali”,

“saya terus berhubungan dengan Warren yang berperan untuk mengurus soal tim cadangan. Saya tahu tentang Andreas sebelumnya dan dirinya sosok pemain yang bisa anda lihat sendiri sudah bermain dalam beberapa laga untuk kami menjelang akhir musim ini”, tutup solskjaer.

Solskjaer Berhasil Mengembalikan Performa dan Identitas Yang Bagus di Manchester United

Tuesday, January 1st, 2019

Ander Herrera bercerita mengenai arahan dari sang manajer Interimnya, Ole Gunnar Solskjaer saat melakukan latihan perdananya di Manchester United. Dirinya berpendapat bahwa Solskjaer sudah mengembalikan perform dan Identitas yang bagus di Manchester United.

Herrera mengatakan, “Solskjaer sangat membantu kami pada hari pertama latihan. Solskjaer menjelaskan kepada kami kalau cara terbaik untuk memenangi laga adalah dengan cara meyerang. Manchester United adalah sebuah klub yang mampu mengusung sepak bola dalam hal penyerangan”,

“Cara terbaik untuk bisa bertahan adalah dengan cara menahan bola dari lawan dan terus melakukan penyerangan. Saya berharap kami bisa melanjutkan performa apik ini. Kami juga sangat berharap bisa kembali memenangkan laga kami kedepannya”, ungkap Herrera.

Ole Gunaar Solskjaer menggantikan posisi kepelatihan dari Jose Mourinho setelah mereka mengalami kekalahan saat laga melawan The Reds dengan skor akhir 1 – 3. Solskjaer juga tidak memerlukan waktu yang lama untuk bisa beradaptasi sebagai manajer The Reds Devils.

Pada laga pertamanya sebagai pelatih Manchester United, Solskjaer berhasil membuat tim menjadi menang dengan skor akhir 5 – 1 kontra Cardiff City. Skor akhir tersebut juga bukanlah sekedar skor kemenangan yang memuaskan karena mengingat MU baru saja kembali mencetak gol dalam suatu laga sejak mundurnya Jose Mourinho.

Dengan hasil tersebut membuat MU mampu mengembalikan mental dari para pemain Manchester United dan membangkitkan kepercayaan diri Solskjaer untuk mengawali karirnya di The Red Devils sampai akhir musim 2018 – 2019.